10 Lagu Bernuansa Horror dan Gelap

Lagu bernuansa horror disini maksudnya adalah lagu yang nada atau liriknya yang bermuatkan suatu hal yang membuat kita merasa ketakutan untuk mengikuti lagunya seperti mimpi buruk, mahluk 'aneh', terror dan yang lainnya. Penikmat lagu jenis ini biasanya penggemar film horror juga. Dalam tulisan ini saya hanya mengelompokan secara random lagu-lagu jenis ini, jadi saya gak menentukan tentang posisi terbaik. Sengaja juga saya campur beberapa genre lagu dalam tulisan ini untuk bisa memberi rekomendasi yang berbeda-beda untuk pembaca.


Hide and Seek by Lizz Robinett

Lagu yang aslinya berbahasa korea dan dibuat oleh Ho-ong-i ini menceritakan tentang petak umpat yang dilakukan oleh anak dan teman anak tersebut, dan temannya itu ?? dengan nada vokal anak kecil juga menjadikan lagu ini memiliki nuansa horror yang nyata tentang anak kecil yang sedang mengalami mimpi buruk, atau mengalami malam yang buruk.

The Grand Conjuration by Opeth

Lagu yang sangat asik bagi penikmat musik keras ini pun tersimpan berbagai kengerian didalamnya, selain nada-nada horror yang dimainkan ala musik orkestra, liriknya pun mengandung unsur horror seperti ritual, iblis dan seorang Martyrs tengok saja penggalan lirik berikut “The hands of Satan, Assembling his flock, Pale horse rider, searching the earth” lagu ini mungkin hanya bisa dinikmati para penikmat lagu Technical Death Metal karena pendengar biasa mungkin gak akan tahan dengan distorsi yang begitu keras.

The Story of Peter by Risa Saraswati

Karya klasik dari penyanyi asal kota Bandung ini begitu populer dengan suasana horror sepanjang lagu yang mengiringinya, menurut Risa Saraswati-nya pun lagu ini di dedikasikan untuk teman masa kecilnya yang menyebut dirinya “Peter” dan dia sesungguhnya bukanlah seorang manusia, lebih tepatnya teman khayalan atau menyangkut hal yang kasat mata. Dalam video klipnya pun terlihat si Peter yang suka mengikutinya kemanapun ia pergi, dan uniknya ada sedikit Jumpscare Moment dalam video klipnya.

Silence by Beethoven

Silence, ditulis oleh komposer terbesar sepanjang masa ini berhasil memadukan antara kesedihan dan ketakutan dalam suasana lagunya yang bernada dasar minor. Meskipun hanya bermodalkan satu buah piano dan beberapa backsound sebagai pelengkapnya, lagu ini sudah cukup membuat pendengarnya merasakan gelap di dalam lagu ini.

Akumuno Rondo by BABYMETAL

Satu lagi lagu horror bergenre Metal, namun kali ini BABYMETAL yang membawakannya. Seperti yang kita tahu, BABYMETAL adalah grup musik Kawaii Metal, namun dalam lagu ini sama sekali gak ada lucu-lucunya, yang ada bener-bener suasana mimpi buruk ! dengan alunan piano yang chaotic dan vokal dari Suzuka Nakamoto pun yang terdengar begitu serius dan gelap menjadikan lagu ini bernuansa kelam. Belum lagi liriknya yang mengatakan bahwa si ‘aku’ sedang dikejar-kejar dengan mahluk yang belum pernah ia lihat sebelumnya, ada yang mengatakan bahwa mahluk itu adalah Slender man.

Selepas kau pergi by Laluna

Siapa yang gak kenal dengan lagu ini ? lagu yang mungkin sampe sekarang masih hangat menjadi perbincangan karena misteri-misteri didalamnya dan sang penulis lagu pun tak kunjung buka mulut dengan misteri-misteri Selepas kau pergi. Bagi yang belum tau, sebenarnya gak ada yang menyeramkan dengan lagu ini jika kamu mendengarnya sekilas, namun jika kamu dengarkan seksama maka kamu akan menemukan suara alat musik perkusi aneh yang bener-bener gak masuk irama lagunya pada saat solo gitar dimainkan dan outro lagu, hmmm menurut mu apakah itu ?

Buried Myself Alive by The Used

Sebenarnya sepanjang musik dan vokal berjalan, gak ada yang seram dari lagu yang asik ini namun entah apa yang memotivasi The Used untuk menjadikan Outro lagu begitu aneh dan mengganggu karena disana hanya terdengar suara-suara distorsi parau. Saya kira lagu ini sudah cukup sampai di saat suara instrumen dan vokal berhenti, ternyata lambat laun ada suara gak jelas yang semakin lama semakin keras dan menurut saya hal tersebut cukup mengganggu, bukan hanya menciptakan suasana horror, melainkan ketidak jelasan itu membuat kita kadang berfikir yang aneh-aneh.

They come and Take me Away by Napoleon XIV

Saya kurang mengerti dengan apa yang sebenarnya diceritakan dalam lagu ini, namun yang pasti kata “They” dalam judul dan penggalan lirik lagu ini menunjukan kata yang tidak menyenangkan karena ketika sang penyanyi sampai kedalam part lagu itu ia memberikan efek pada vokalnya yang terdengar aneh dan menyeramkan karena cara ia membawakannya juga terdengar seperti orang yang sedang sakit jiwa.

Di Belakangku by Peterpan

Karya dari salah satu band terbesar di Indonesia ini sangat fenomenal dimasanya karena saat itu banyak yang memperdebatkan tentang apa yang sebenarnya terjadi dalam lagu ini. Dengan lirik yang banyak menggunakan kata mati, bunuh dan tentunya dibelakangku yang di support begitu baik dengan nada-nada horror didalamnya, salah satunya suara kolintang pada outro lagu yang bikin buluk kuduk kamu berdiri.

Samara's Song from The Ring film

Lagu ini adalah salah satu yang saya ambil dari film horror yaitu film The Ring, remake dari film Ringu asal Jepang. Menurut saya lagu ini murni ingin menakut-nakuti pendengarnya karena dari mulai permainan instrumen yang bikin ngeri, vokal anak kecil yang thrilling banget, juga lirik yang kacau untuk dinyanyiin anak kecil dan mungkin akan terasa banget jika kamu udah nonton filmnya.

Wiegenlied Op.4 No.4 (Lullaby) by Johannes Brahms

Mungkin lagu ini adalah lagu yang paling terkenal ditelinga orang-orang dan mungkin lagu yang peling terlupakan juga entah itu judul lagunya atau komposer itu sendiri. Di masa ketika Johannes Brahms merilis lagu ini, Lullaby diperuntukan untuk lagu pengantar tidur karena irama yang sendu dan petikan senar piano yang sangat lembut membuat anak kecil sangat menggemarinya. Namun seiring berkembangnya zaman, lagu ini menjadi lebih dipredikatkan sebagai lagu bernuansa horror karena mungkin berbagai mitos, urban legend atau yang lainnya telah menceritakan lagu ini sebagai lagu yang tidak patut untuk didengarkan anak-anak.

SHARE
    Blogger Comment

0 comments:

Post a Comment