10 Lagu Slow Terbaik dari Band Keras/Cadas

Band Heavy metal atau Hard Rock pasti akan membuat chaos pada lagunya, entah alunan yang berat maupun permainan instrumen yang cepat. Namun beberapa atau banyak dari band dengan kategori tersebut berhasil menciptakan karya yang gak kalah dari band-band slow rock, power ballad dan yang lainnya dengan mereka menurunkan agresifitasnya sebagai band Metal yang biasanya jatuhnya ke slow rock atau power ballad juga. Ok, dalam tulisan ini saya merangkum lagu-lagu tersebut yang diciptakan hanya oleh band cadas, 10 Lagu Slow Terbaik dari Band Cadas.


Hollow Years by Dream Theater

Mungkin sebagian pembaca tau lagu slow rock dari Dream Theater yang berjudul The Spirit Carries On, namun jangan lupakan juga Hollow Years yang gak kalah kickass-nya dan mungkin lagu ini lebih mudah dicerna bagi pendengar lagu-lagu ringan karena Hollow Years gak punya unsur yang kompleks dan gila dalam struktur musiknya, hanya akustik dan denting piano yang enak didengar yang akan kamu rasakan, namun jika kamu masih belum ‘ketantang’ dengan lagu Hollow Years, coba tengok Youtube dan tonton Hollow Years versi live-nya yang pasti unpredictable gilanya John Petrucci membuat versi lain dari lagu ini menjadi lebih baik menurut saya.

So Far Away by Avenged Sevenfold

Salah satu lagu paling terkenal dari Avenged Sevenfold ini adalah lagu yang paling berhasil secara komersil, bagaimana tidak alunan yang lembut dan ringan untuk diikuti ini berhasil merebut hati banyak orang yang pertama kali mendengarkan, belum lagi lagu ini diciptakan khusus untuk mengenang drummer terbaiknya yang meninggal tahun 2009 lalu, karena bisa diihat dalam video klipnya yang full menceritakan momen-momen yang dilalui Avenged Sevenfold bersama-sama, dan dibagian pertiga akhir kamu akan dibuat nyesek dengan rekaman dan foto The Rev yang diiringi dengan musik yang emosional.

Dreamer by Ozzy Osbourne

Band yang isinya legenda-legenda musisi Heavy metal ini pun bisa membuat lagu yang bikin menyejukan hati, Dreamer adalah contoh besarnya, dengan denting piano yang mengiringinya dan vokal dari Ozzy Osbourne yang akan menyihir kamu untuk menyukai lagu ini terutama pada bagian chorus yang menunjukan kelembutan vokal dari salah satu orang penemu genre Heavy metal ini.

Master of the Wind by Manowar

Bagi yang menggemari lagu slow namun masih terasa power dari lagu tersebut maka Master of the Wind adalah rekomendasi terbaik, mengapa ? tema fantasi atau kolosal menyelimuti lagu ini, yup perjuangan, cinta dan kehormatan diceritakan semua dalam lagu ini, belum lagi style menyanyi sang vokalis yang meledak-ledak menambah kesan epic dalam lagu Master of the Wind, musik yang mengirinya pun sangat baik untuk menciptakan megahnya lagu ini.

No Rain, No Rainbow by BABYMETAL

Memang pada dasarnya vokal mereka sebenarnya aliran J Pop namun diiringi musik yang keras dan cepat, namun dalam lagu ini musik mereka berbeda dengan lagu lainnya, karena kamu akan dibawa kedalam lautan kesedihan yang disampaikan baik oleh Suzuka Nakamoto dan point penting lainnya adalah musik yang sangat baik dalam lagu ini, mulai dari solo gitar, iringan piano dan background sound yang berhasil mengaduk-ngaduk emosi yang mendengarkannya.

Nothing Else Matters by Metallica

Lagu yang terkenal dengan petikan gitarnya yang simpel dan enak banget didenger apalagi kita pelajari ini jauh dari nama mereka yang menyebutkan Metal sebelum lica karena sebenarnya lagu ini lebih ke power ballad atau slow rock. Faktanya, lagu ini diciptakan sendiri oleh sang vokalis, James Hetfield untuk istrinya dan sebelumnya gak termasuk kedalam lagu Metallica karena lagu ini sangat slow jika dibandingkan lagu mereka yang garang-garang namun atas saran member Metallica lainnya maka lagu ini masuk kedalam album Metallica. Dengan vokal yang ‘gatel’ dengan teriakan khas James Hetfield, lagu ini masih cukup keras jika untuk pendengar lagu-lagu slow dan solonya pun terasa heavy namun masih main aman dengan genre power ballad.

Easy by Faith No More

Mengingat Mike Patton pasti kita akan terbayang tentang kegilaannya dalam bernyanyi apalagi berteriak dengan kemampuannya meraih jangkauan vokal yang sangat tinggi, namun ada satu lagu yang bikin siapapun yang takut dengan musik Faith No More akan langsung jatuh hati dengan lagu ini, Seperti namanya Easy, “I’m easy like Sunday morning”. Dan diantara lagu lainnya dalam list ini, saya yakin lagu ini paling mudah dinikmati, bagaimana tidak di detik awal lagu ini kamu akan ditunjukan riff piano yang nikmat banget dan pasti bikin kamu rileks.

My Immortal by Evanescence

Ingin lagu slow tapi masih kerasa aroma gelapnya ? maka My Immortal lah lagu paling cocok buat kamu, karena Evanescence masih meninggalkan tapak Gothic-nya dalam lagu ini yang mungkin masih terasa berat ditelinga berkat suara dari Amy Lee yang lembut sekaligus berat sekalipun ia memakai head-voice. Tapi secara keseluruhan, lagu ini masih dapat didengarkan sebagai lagu slow dan paling cocok untuk menemani kamu sebelum tidur.

The Sound of Silence by Disturbed

Bagi yang tau band Disturbed hanya sekedar teriak-teriak dengan diiringi distorsi yang berat, kamu harus dengar lagu ini karena lagu ini akan memberikanmu nuansa yang berbeda sekaligus kamu akan dibuat terkagum-kagum dengan suara lembut dan indah yang pasti kamu gak pernah terbayangkan sebelumnya, vokalis metal yang berubah menjadi penyanyi ala-ala Opera. Yang menarik lainnya adalah suara yang sangat rendah dari David Draiman yang bikin kamu auto silence mendengarkan lagu ini.

SHARE
    Blogger Comment

0 comments:

Post a Comment