11 Lagu Lamb of God Terbaik Sepanjang Sejarah

Lamb of God adalah sebuah band yang mengusung sub genre dari Heavy Metal yaitu Groove Metal atau terkadang terdengar dengan gaya Metalcore. Jika kamu belum tau, mereka seangkatan dengan Slipknot yang aktif pada tahun 1994 yang mungkin pada tahun-tahun tersebut mereka masih menamakannya sebagai Burn the Priest yang telah berganti menjadi Lamb of God.


11. Set to Fail
Ribuan Copy album Wrath (2009) terjual laris di pasar dunia, dan faktor penyebabnya adalah lagu Set to Fail ini yang menunjukan sisi asiknya dari musik Lamb of God, mulai dari vokal Randy Blythe hingga solo Morton yang paling asik dibanding semua lagunya.

10. Ghost Walking
Selama yang saya ketahui, Ghost Walking adalah lagu terberat yang pernah ditulis oleh Lamb of God. Meski diawali dengan riff gitar clean, namun kita dikagetkan dengan distorsi gitar yang begitu berat hingga suara drum pun terkalahkan dengan distorsi gitar. Dan bagi yang menunggu-nunggu solo nya Mark Morton, Ghost Walking akan memberikannya di pertengahan lagu.

9. Blacken the Cursed Sun
Dengan mempertahankan tempo Riff ganasnya, Blacken the Cursed Sun mempertahankan juga adrenaline kita dalam mendengar lagu ini. dan saya sangat menyukai kutipan dalam lagu ini yang menurut saya sangat keren “to have sunk so far and low, There’s no tomorrow”.

8. Omerta
Siapa yang gak headbang denger lagu ini ? setelah Randy Blythe mengucapkan “...If I live I will kill you, if i die you’re forgiven, Such is the rule of honor” dan riff gitar serta ayunan lagunya akan menuntun kepala mu untuk berheadbang ria seperti yang saya sebutkan di list Lagu untuk Headbangers. meskipun bertempo lebih lambat dibanding lagu lainnya, Lamb of God akan memuaskan para headbangers bahkan teman saya pun yang benci Groove Metal bisa suka gara-gara lagu Omerta :D

7. Walk with me in Hell
Bagi yang baru belajar solo-solonya Groove Metal atau Metalcore, Melody Intro lagu ini direkomendasikan untuk Warming Up sebelum nge-Jam atau perform karena per-tab nya gak terlalu cepat dibandingkan lagu sejenisnya. Selain itu dalam waktu 5 menit, Lamb of God berhasil membuat kita mengagumi Riff-riff gitar buatan Morton maupun Adler. Outronya pun disempurnakan oleh Chris Adler dengan mempercepat tempo lagu mengikuti Screamnya Randy Blythe.

6. 11th Hour
Salah satu faktor saya suka banget sama lagu ini adalah saat masuk Chorusnya yang dieksekusi sempurna oleh Riff buatan Mark Morton serta jangan lupakan soal Riff gitar andalan Mark Morton di pertengahan lagu yang terasa Thrashy dan Heavy.

5. Ruin
Berkat lagu ini Lamb of God disebut-sebut sebagai “The New Pantera” berkat keahliannya dalam mengolah musik keras namun Lamb of God sama sekali tidak mencontek gaya bermusik Pantera, Lamb of God justru tampil beda dalam soal gaya bermusik. Dalam album As The Palaces Burn pun Ruin adalah lagu yang terbaik karena dalam lagu ini bisa dibilang lagunya Lamb of God banget mulai dari Riff, Solo, Drum dan tentunya Scream dari Randy Blythe.

4. Black Label
Jika ada yang bertanya Lamb of God populer saat kapan ? maka jawabannya adalah saat era lagunya Black Label dalam album New American Gospel (2000). Dalam lagu inipun menurut saya teknik scream Randy Blythe sangat sulit ditiru bahkan berbahaya karena terdengar begitu berat dan keras pokoknya scream Randy Blythe versi Studio yang paling brutal.

3. Redneck
Satu lagi lagu yang pasti bikin kita Headbang saat intro lagu dimulai, bukan hanya itu Redneck pun lagu Lamb of God yang paling asik kalo dibawain nge-Jam karena Riff dan Drumnya yang sangat asik dan pasti para gitaris kena headbang kalo bawain lagu ini. Bagian Outro lagu pun dieksekusi sempurna oleh Mark Morton.

2. Laid to Rest
Laid to Rest adalah lagu yang paling difavoritkan atau salah satu lagu Lamb of God yang paling Populer, karena selain scream Randy Blythe yang luar biasa, lagu ini pun memiliki Riff-riff yang akan bikin kita Headbang dan bagi yang ingin mempelajari lagu-lagu mereka, Laid to Rest pun bisa menjadi lagu perkenalan kamu dengan Lamb of God karena Style bermusik yang biasa dipakai Lamb of God ditunjukan semuanya di lagu ini.

1. Now You've Got Something to Die for
Alasan saya menempatkan lagu ini diposisi paling puncak adalah tiap eksekusi atau breakdown dalam lagu ini sangat pas porsinya yang bikin kamu gak bosen dengernya karena temponya pun berubah-ubah. Dan breakdown untuk headbangnya pun ditempatkan dengan sempurna meskipun gak ada solo dalam lagu ini tapi sensasi setiap Riff yang ditawarkan dalam lagu ini begitu nonjok, apalagi bagian Outro yang pasti bikin kamu headbang setelah “Now You’ve Got Something to Die ? ... Fooooorrrr !!!”
SHARE
    Blogger Comment
    Facebook Comment

4 comments:

  1. Gue suka black label. Gk tau kenapa pertama denger langsung suka !

    ReplyDelete
    Replies
    1. Berarti lo harus liat waktu live nya bro, sakit banget emang tuh lagu bikin kacau !!

      Delete
  2. Min ,ashes the wake, nya ketinggalan

    ReplyDelete