15 Lagu Paramore Terbaik (Updated)


Paramore adalah grup Band asal Amerika Serikat tepatnya di Tennessee yang daerah itu terkenal dengan musik-musik Country nya yang enak-enak, namun Paramore salah satu grup band yang berbeda dari Culture itu karena mereka membawakan musik-musik Pop-Punk dan Rock Alternative. Aktif sejak 2004 sampai sekarang, mereka tetap teguh membawakan lagu-lagu yang selalu Catchy meski beberapa kali pergantian Personil tapi Hayley William telah menjadi anggota inti yang tak mungkin dipisahkan dengan kata Paramore karena mungkin jika Hayley William mundur, Paramore akan berakhir saat itu juga sebab tampaknya mustahil mempunyai vokalis Punk sehebat Hayley kecuali jika Avril Lavigne mau bergabung, itu pun vokalnya udah gak segarang dulu mengingat usia Avril Lavigne yang sudah kalanya pensiun di lagu Punk.

Bagi saya sangat sangat sulit menentukan lagu Paramore yang terbaik, karena terlalu banyak lagu mereka yang membuat saya jatuh cinta salah satunya vokal Hayley William yang selalu melampaui ekspektasi saya. Tapi berikutlah 15 lagu Paramore terbaik yang telah saya rangkum sendiri.



15. (One of Those) Crazy Girl
Pasti sebagian besar dari pembaca gak asing dengan nadanya meski belum pernah mendengarkan sebelumnya tapi begitulah Paramore menciptakan lagu yang selalu Memorable. Lagu ini pun sangat asik dengan permainan drum yang gak asing juga bagi kita dan vokalnya Hayley Wiliam berkali-kali membuat saya kagum lagi dan lagi.

14. Turn it Off
Awalnya saya gak begitu antusias waktu denger pertama kali lagu ini, tapi dipertengahan lagu saya dibuat bener-bener melek sama vokal Hayley William yang luar biasa pecah banget !! waktu part yang “Again ! Again !! Again !!!” dan seterusnya bener-bener Shocking abisss bagi baru yang pertama kali denger.

13. Fake Happy
Fake Happy adalah lagu yang gak mungkin saya lupakan untuk ditempatkan diposisi besar karya mereka yang terbaik, atau jawaban egoisnya adalah karena saya suka gaya-gaya musik klasik, Fake Happy memberikan elemen klasik itu mulai dari nada vokalnya dan suara musik ala musik-musik Lenka membuat saya langsung menyukai Fake Happy karena lantunannya sendiri pun santai dan mudah dinikmati.

12. All I Wanted
Jika ada yang bertanya dilagu mana Hayley William menunjukan vokal terbaiknya ? Maka All I Wanted jawabannya, karena dalam lagu ini dari nada yang rendah yang jarang digunakan sampai nada yang sangat tinggi tanpa falset yang pasti bikin kamu terkagum-kagum dengan vokalnya Hayley yang Rockstar banget dilagu ini dan pasti emosi dalam lagu inipun terbawa dengan sendirinya.

11. Brick by Boring Brick
Entah kenapa tapi vokal Hayley William terdengar seksi menurut saya di lagu ini :v Judulnya yang cukup menarik ‘Brick by Boring Brick’ dan kenyataan isi lagu ini pun begitu menarik dengan adanya part yang begitu memorable yaitu ‘Ba da ba ba da ba ba da’ dan tentunya vokalnya Hayley yang bikin saya gereget abisss, Bring by Boring Brick juga menjadi lagu terakhir Punk-nya Paramore yang saya tahu karena sehabis album Brand New Eyes saya belum menemukan lagu yang Paramore banget seperti Brick by Boring Brick.

10. Still Into You
Salah satu lagu modernnya Paramore yang asik banget meski sedikit jauh jika dikatakan lagu Pop-Punk, Riff gitarnya pun sangat asik kalo kamu bawakan saat nge-Jam dan vokalnya Hayley dalam lagu ini pun gak terlalu menyulitkan vokalis kamu karena range yang dipakai gak terlalu tinggi-tinggi amat. Alasan terakhir mengapa lagu ini di cover adalah pendengar akan mudah suka dengan gaya musiknya Still Into You.

9. Let the Flames Begin
Menurut saya Let the Flames Begin adalah lagu yang paling "Membakar" waktu dibawain saat live karena lagu ini mempunyai power dibagian klimaksnya yang begitu maksimal, diawali dengan petikan gitar tanpa distorsi dengan diiringi permainan drum yang catchy dilanjutkan dengan verse lalu menghentak dibagian chorus dan mempertahankannya hingga klimaks berada. Mungkin versi studionya gak begitu terasa, tapi lagu ini punya sensasi tersendiri saat dibawakan live yang benar-benar 'membakar' bahkan rata-rata performa terbaik Paramore ada di lagu ini, coba aja tengok video diatas, Hayley bener-bener gila bikin klimaksnya !

8. Crushcrushcrush
Salah satu lagu yang memenangkan Teen Choice Award ini berhasil menjadi puncak di i-Tunes saat itu karena dilihat dari judulnya pun memang anak muda banget kan ? lagu ini pun mempunyai hentakan di bagian chorus yang kental akan gaya musik-musik punk remaja di Amerika, jadi gak salah jika Crushcrushcrush bersama Lead Single album Riot! Yaitu Misery Business jadi booming saat itu.

7. That's What You Get
Satu-satunya hal pertama yang menarik hati saya untuk mendengar lagu ini adalah Hayley William yang terlihat cantik banget di video klip ini, mungkin yang paling cantik menurut saya :D Ok, terlepas dari cantiknya Hayley, That’s What You Get adalah lagu Paramore dengan gaya klasiknya dan Irama klasiknya juga siap untuk menghibur kita dengan nada yang menyenangkan. Lagu ini pun salah satu lagu yang paling sering dibawakan Paramore saat konser dan salah satu lagu yang paling difavoritkan dari Fans-nya.

6. The Only Exception
The Only Exception menurut saya adalah lagu paling easy listening dibanding dengan lagu lainnya karena dengan lantunan gitar akustik serta melody gitar yang permainannya lebih lembut dan jangan lupakan soal vokal Hayley William yang terdengar imut banget di lagu ini dibanding lagu lain yang nge-Punk banget bikin yang baru mendengarnya pun mudah untuk menyukai lagu ini ditambah lirik pada Reff yang paling memorable “You are the only exeption”.

5. Decode
Sebelumnya kamu dengar suara imutnya Hayley William, dan dalam lagu ini kamu akan mendengar 'garang'nya Hayley.Pasti disemua lagu Paramore, Decode lah yang paling populer karena Decode sendiri jadi Soundtrack film Breaking Dawn dan menjadi pemenang pada tahun itu dalam nominasi Best Soundtrack. Terlepas dari itu semua, Decode punya formula spesial dalam lagu nya yaitu vokal dari Hayley William yang menunjukan salah satu kualitas suaranya terbaiknya diantara lagu-lagu Paramore lainnya dan hantaman solo Josh Farro pun menjadi Breakdown tersendiri.

4. Ignorance
Pasti jika kamu penggemar Paramore lagu Ignorance ini menjadi ‘obat’ kangen kamu sama style Paramore yang dulu Punk banget sebelum bertransformasi setelah hengkangnya Farro bersaudara. Lagu ini juga recomended buat kamu yang suka ngejam ala band Punk-punk gitu karena gitar drumnya sangat asik tapi siap-siap untuk vokalis dengan range tingginya Hayley.

3. Ain't it Fun
Selain lagunya yang terdengar begitu menyenangkan, video klipnya juga sungguh menarik dan kreatif. Ain’t It Fun termasuk karya Paramore terbaru yang hanya ditulis oleh 3 orang personil yang tersisa sekarang, menariknya juga lagu ini agak berbau-bau musiknya Avril Lavigne yang pastinya bisa menjadi temen boring kamu mengingat judul lagunya “Ain’t It Fun”.

2. Last Hope
Bagi saya Last Hope adalah lagu Slownya Paramore terbaik yang pernah mereka ciptakan, karena pertama kali mendengarnya pun saya sudah dibuat nyaman dengan komposisi musik yang terdengar begitu kental dan emosional karena Hayley William sangat berhasil menyanyikan lagu ini begitu baik. Pasti lirik “Gonna Let it Happen” akan terngiang terus ditelinga kamu.

1. Misery Business
Rasanya kata bosan sedikitpun jauh dari lagu Misery Business, karena mulai dari permainan gitar yang benar-benar menarik, Drum dan tentunya vokal Hayley yang selalu terdengar hebat dalam menyanyikan lagu ini baik itu dalam studionya ataupun versi Livenya. Alasan utama mengapa lagu ini bertempat dalam title terbaik adalah setiap elemen dalam lagu ini miliknya Paramore banget dan unsur Unique dari Paramore ada dalam lagu ini, mungkin sebagian orang mempertanyakan lagu Ignorance dan Misery Business seperti adik kakak, namun Misery Business menurut saya adalah versi paling sempurna dari semua lagu Pop-Punk milik Paramore.

SHARE
    Blogger Comment
    Facebook Comment

5 comments: