11 Lagu Metal paling Asik (Banget) !!!

Jangan berprasangka jika metal selalu identik dengan musik yang memecahkan speaker atau dengan makna gelap hingga abstrak, lagu-lagu dibawah ini adalah contoh lagu yang berbeda dengan teori tersebut karena bawaannya lebih ringan dibanding lagu metal sejenisnya hingga kesannya tuh asik sampai-sampai bahkan orang yang gak suka metal pun bisa suka sama lagu ini. yap langsung aja simak nih share-an dari saya lagu metal yang asik-asik.
Sebagai catatan, mungkin List ini mengarah ke lagu metal yang mudah dinikmati oleh para pendengar pertama.


Ace of Spades by Motorhead

Masa bodo dengan efek gitar yang terdengar klasik banget dan masih kasar, keasyikan lagu ini mengalahkan faktor itu. Meski tempo mungkin agak lebih cepat dibanding lagu lainnya disini, namun ketukan yang digunakan benar-benar sangat asik hingga lagu ini pun berada dipuncak kejayaannya yaitu menjadi salah satu icon berkembangnya Heavy metal saat tahun 80 berkat asyiknya lagu ini.

On the Backs of Angel by Dream Theater

Bagi kamu yang belum terbiasa denger musiknya Dream Theater atau lebih tepatnya Progressive Metal, kamu bisa jadikan On the Backs of Angel sebagai lagu perkenalan kamu dengan Dream Theater dibanding lagu lainnya yang dijamin bikin pusing kepala sama ketukan ganjilnya, lagu ini lebih mudah dinikmati dengan sajian yang lebih sederhana serta irama vokalnya pun sangat mudah diikuti, dan jangan lewatkan juga Solo Petrucci yang enak abiiissss !!

Duality by Slipknot

Yang unik dalam Duality yang gak ada diantara lagu lainnya di list ini adalah Rapnya Corey Taylor. Meski sajiannya berat karena Slipknot kaya dengan alat musik distorsi, namun permainan gitar terutama drumnya sangat memanjakan telinga kita belum lagi irama yang sangat mengayun dan menurut saya salah satu performa terbaik Corey Taylor ada dalam lagu Duality. Oh ya, video sebelah kanan itu lagu covernya versi 'sirkus' yang menurut saya gak kalah asiknya meski konyol namun harus saya akui cover yang bagus dari Leo Morachio (kalo gak salah) sampai saya mencantumkan kesini untuk membagikan ke pembaca :D


Loner by Black Sabbath

Mungkin sebagian dari kamu susah menikmati musik-musik metal klasik era 70’an, namun dalam list ini saya ngasih hal yang kamu bisa menyukai musik klasik karena Black Sabbath telah menciptakan lagu yang asik meski tone gitar yang ditawarkan sangat berat. Loner adalah salah satu lagu Black Sabbath yang bisa kamu langsung nikmati setiap elemen dilagunya, dari mulai Riff hingga drumnya yang sangat mengayun, pasti kesan asik pun timbul saat distorsi gitar menyala.

Mother by Danzig

Jika masa SD atau SMP nya suka ngabisin waktu di rental PS main GTA : San Andreas pasti udah gak asing nih sama lagu ini, hanya saja gak tau judul atau yang bawainnya kan ? :D Ok sekarang saya kasih tau, jadi lagu itu milik Danzig yang berjudul pastinya Mother karena sering sekali kata ‘Mother’ diucapkan dalam lagu ini. meski agak kasar pada bagian vokal, namun irama lagu dan liriknya yang lebih miring ke “Jest” menjadikan lagu ini mudah juga untuk dinikmati.

Walk by Pantera

Diantara semua lagu disini pasti Walk yang paling dikenal, bagaimana tidak dengan hanya memainkan beberapa nada sederhana dengan jeda membuat orang langsung dibuat headbang oleh Walk. Meski 80% Riff pada intro terus dimainkan hingga lagu usai tidak menjadikan Walk suatu musik yang membosankan tapi entah bagaimana Dimebag Darrell membuat Riff se-simple dan seasyik itu menjadi sesuatu yang begitu enak dibawakan meski berulang kali di ulang.

Toxicity by System of a Down

Siapa sih yang gak langsung suka dengan permainan drum serta Fill-in2 nya di Toxicity ? atau bahkan semua elemen dari lagu ini sangat catchy, hingga liriknya pun menurut saya sangat menarik dan sedikit agak konyol. Dalam lagu ini juga saya mulai menyukai Serj Tankian yang menurut saya performa vokalnya di Toxicity lebih menggelegar, rendah dan tingginya sangat sempurna. Hanya saya agak kecewa sama bassist yang sangat kurang mendominasi lagu ini atau bahkan sebagian besar lagu SOAD yang menurut saya ada beberapa part yang bisa dimasukan oleh permainan bass sendiri, namun kekurangan itu tertutupi berkat asiknya ketiga personil SOAD yang lain.

Symphony of Destruction by Megadeth

Berbeda dengan lagu Megadeth yang rata-rata memiliki gitar dengan picking yang cepat, Symphony of Destruction memiliki tempo yang lebih rendah namun sangat asik di dengarkan bahkan saat Riff mulai dimainkan setelah suara choir. Saya yakin jika kamu pendengar pertama, pasti langsung suka dengan lagu ini terutama sekali lagi pada Riff-nya yang simple dan catchy.


Crazy Train by Ozzy Osbourne

Mungkin Crazy Train lah lagu yang paling ‘ringan’ diantara lagu-lagu disini, mendengar kata ringan sudah pasti lagu ini dijamin akan lebih ramah ditelinga. Satu hal menurut saya yang menjadi point penting mengapa lagu ini sangat enak banget adalah karena salah satu gitaris favorit saya, Randy Rhoads yang pinter banget milih efek untuk lagu ini, alhasil semua orang lebih menerima karya di Ozzy Osbourne meski menurut saya Ozzy gak terlalu dominan di lagu ini, karena saya hanya mendengar permainan gitar yang wow banget di lagu ini.

Enter Sandman by Metallica

Mau orang yang genrenya pop, rock, punk, R&B apalagi metal pasti akan sangat mudah menerima lagu ini ditelinga karena dari intronya pun begitu easy listening meski jarang sebuah lagu metal mempunyai musik yang easy listening karena kaya akan distorsi namun menurut saya Enter Sandman engga. Gitar, Bass, Drum, Solo dan vokalnya begitu harmonis menjadikan Enter Sandman salah satu karya yang sempurna dari Metallica.

Holy Diver by Dio

Jika orang tua kamu mengenal Ronnie James Dio dari Rainbow, jangan mau kalah ! coba band heavy metalnya yang bernama Dio, tapi tenang Heavy metal yang dihadirkan oleh Dio gak seberat atau sekompleks lagu-lagu Judas Priest kok, malah lagu ini sangat jauh dari kata itu hingga jatohnya ke asik dan pasti sambil mengundang kepala kita untuk ber-headbang, dan menurut saya vokalnya Ronnie J. Dio lebih hebat disini dari pada saat bersama Rainbow.

SHARE
    Blogger Comment

0 comments:

Post a Comment